Film yang didasarkan pada kisah nyata, berlokasi di Siberia, tepatnya wilayah Gulag. Sebuah kamp pengasingan untuk orang yang dicurigai serta diketahui sebagai mata-mata, desertir, kriminal yang dianggap oleh rezim komunis saat itu dapat membahayakan rencana Uni Soviet saat PD II.
Seorang pria berkebangsaan Polandia, bernama Janusz (Jim Sturgess) diseret oleh tentara Rusia yang menuduh dia sebagai mata-mata. Apa Bukti yang mereka miliki? Sang istri, yang mengadukan dia. Ia dikirim ke salah satu tempat, sebuah kamp kerja paksa yang dihuni oleh pemberontak, penjahat, dan orang-orang yang berbahaya. Semua di sekitar mereka adalah salju, serigala, kawat berduri dan makanan yang tak layak.
Janusz, yakin bahwa istrinya pasti telah disiksa, membuat rencana besar untuk melarikan diri. Seiring dengan beraneka ragam temannya - termasuk Colin Farrell, penjahat yang selalu memegang pisau, Valka, Ed Harris sebagai seorang Amerika misterius yang lebih suka disebut sebagai Mr Smith, dan Koki sekaligus seniman multibahasa - berhasil keluar dari kamp tersebut. Hanya saja sekarang, meskipun telah keluar dari tempat tersebut, perjalanan yang sesungguhnya baru saja dimulai.
Journey-O-Meter: 6.5/10
Why?
Why?
Film ini terlihat biasa saja jika anda hanya melihat dari covernya saja. Jalan ceritanya yang melelahkan membuat kita bertanya “kapan selesainya?”. Dijejali dengan segala macam rintangn disetiap adegan membawa anda kedalam situasi yang menjemukan. Sebenarnya Peter Weir ingin menunjukan nilai perjuangan, kebersamaan dan semangat pantang menyerah dalam mencapai suatu tujuan. Namun dengan bertubi-tubinya permasalahan yang terjadi ditambah perjalanan yang panjang seakan tidak ada “jalan pintas” dapat memuakan sehingga anda ingin segera menuntuskan menonton film berdurasi menit ini.
Their escape was just the beginning |
Kualitas akting dan keseriusan mereka dapat menyelamatkan film ini dan membantu anda memahami jalan cerita yang (sekali lagi) melelahkan mata (dan hati). Just Go Back Pete!!
Sutradara: Peter Weir
Penulis: Keith R. Clarke
Cast: Jim Sturgess, Colin Farrel, Ed Haris, Saoirse Ronan, Dragos Bucur, Alexandru Potocean
Produksi: Exclusive Films, National Geographic Films, Imagenation Abu Dhabi FZ
Durasi: 133 Menit
Rilis: 2010
Rilis: 2010
0 comments:
Komentar Anda Mengenai Film Ini: